Sabtu, 16 November 2013

Penguin Raja (Aptenodytes Patagonicus)




Penguin raja adalah penguin terbesar kedua dengan panjang tubuh yang mencapai 95cm tinggi, dengan berat badan mencapai 16,5 kg. makanan utama mereka adalah ikan - ikan kecil dan 
cumi -cumi. Penguin raja dapat di temukan di pulau - pulau kecil yang ada di sub - antartika, dan kepulauan lainya yang bersuhu rendah. Penguin raja dapat menyelam sampai kedalaman 100-300 meter dibawah laut dengan kecepatan berenang rata-rata 6,5 - 10 km perjam. Penguin raja merupakan hewan yang setia dengan pasangan mereka. Penguin ini termasuk penguin yang tidak membuat sarang untuk bertelur.

Penguin raja dan penguin kaisar memang hampir mirip, namun sangat mudah dibedakan dengan melihat anak -anaknya. Anak penguin raja mempunyai warna bulu tubuh coklat dan membutukan waktu 10 - 12 bulan untuk mendapatkan bulu penguin dewasa dan pada masa itu pula penguin raja mencapai kedewasaan. 2 - 4 bulan kemudian setelah anak penguin raja medapatkan bulu dewasa mereka, penguin raja siap untuk berenang ke lautan bebas. Penguin raja maksimal hanya dapat memiliki dua anak setiap tiga tahun. Proses perkawinan mereka terbilang lama yaitu sekitar 14 bulan atau bahkan lebih. Telur mereka akan menetas sekitar 15 minggu. selama 30-40 hari anak penguin raja akan di jaga oleh kedua orang tuanya sebelum di tinggalkan.

Penguin raja adalah hewan yang hidup secara berkoloni. Selama musim dingin, penguin dewasa meninggalkan anak-anaknya untuk mencari makan, oleh karena itu penguin raja termasuk salah satu hewan dengan tingkat kemandirian yang sangat luar biasa, walaupun sedikit yang dapat bertahan hidup dalam periode tersebut. Anak - anak penguin raja yang di tinggalkan biasanya membentuk satu koloni untuk bertahan hidup. dengan kata lain kebiasaan hidup penguin raja secara berkoloni memang sudah ditanamkan dari generasi ke generasi.

Populasi Penguin Raja sebelumnya hampir habis / punah di tahun 1800 - san, akibat ulah manusia yang memburu hewan ini untuk mendapatkan minyak dari lapisan lemak dari hewan tersebut. Namun berkat upaya konservasi yang dilakukan terus menerus, kini populasi penguin raja ini kembali meningkat. Sedihnya, karena pemanasan global saat ini, penguin raja ini kembali terancam punah.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar